Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

Selamat Datang di Blog Info Konservasi Papua

Cari Informasi/Berita/Tulisan/Artikel di Blog IKP

IKLAN PROMO : VIRTUOSO ENTERTAIN " NUMBAY BAND ", info selengkapnya di www.ykpmpapua.org

IKLAN PROMO : VIRTUOSO ENTERTAIN " NUMBAY BAND ", info selengkapnya di www.ykpmpapua.org
Info Foto : 1) Virtuoso Entertain bersama Numbay Band saat melakukan penampilan bersama Artis Nasional Titi DJ. 2) Saat penampilan bersama Artis Diva Indonesia, Ruth Sahanaya. 3) Mengiringi artis Papua, Edo Kondologit dan Frans Sisir pada acara "Selamat Tinggal 2012, Selamat Datang 2013" kerjasama dengan Pemda Provinsi Papua di halaman Kantor Gubernur Provinsi Papua, Dok 2 Jayapura. 4) Melakukan perform band dengan Pianis Jazz Indonesia. 5) Personil Numbay Band melakukan penampilan di Taman Imbi, Kota Jayapura. Vitrtuoso Entertain menawarkan produk penyewaan alat musik, audio sound system dan Band Profesional kepada seluruh personal, pengusaha, instansi pemerintah,perusahaan swasta, toko, mal, kalangan akademisi, sekolah, para penggemar musik dan siapa saja yang khususnya berada di Kota Jayapura dan sekitarnya, serta umumnya di Tanah Papua. Vitrtuoso Entertain juga menawarkan bentuk kerjasama seperti mengisi Acara Hari Ulang Tahun baik pribadi maupun instansi, Acara Wisuda, Acara tertentu dari pihak sponsor, Mengiringi Artis dari tingkat Nasional sampai Lokal, Acara Kampanye dan Pilkada, serta Acara-Acara lainnya yang membutuhkan penampilan live, berbeda, profesional, tidak membosankan dan tentunya.... pasti hasilnya memuaskan........ INFO SELENGKAPNYA DI www.ykpmpapua.org

06 July 2007

Sentani : Disnak Sikapi Matinya Puluhan Ternak di Yahim, Penyebab Kematian Belum Bisa Dipastikan

(www.cenderawasihpos.com, Kamis 5 Juli 2007)
SENTANI - Matinya puluhan ternak unggas di daerah Yahim, Distrik Sentani Kota yang dicurigai karena flu burung, disikapi oleh petugas dari Dinas Peternakan Kabupaten Jayapura. Sejumlah petugas melakukan tindakan bio security dengan penyemprotan disinfektan ke kandang-kandang ayam milik warga, diharapkan dapat melokalisir penyebab kematian ternak ayam warga Yahim, Rabu (4/7) kemarin.Dari pantauan Cenderawasih Pos di Kompleks Diklat Pertanian Yahim Sentani, Kasubdin Kesehatan Hewan Dinas Peternakan Kabupaten Jayapura Muchtar Hadi didampingi stafnya, mengecek langsung ternak ayam milik Tanyoga. Satu-satunya ayam yang tersisa, kemarin ditemukan sudah mati.


Sementara beberapa burung dalam sangkar juga menunjukkan gejala-gejala kurang sehat.“Kami belum bisa pastikan penyebab kematian ternak ayam ini, karena masih perlu untuk dilakukan uji laboratorium untuk mengetahui secara pasti penyebab kematian puluhan ternak ini,”ungkap Muchtar saat ditemui di lapangan.Dari kondisi ayam yang ditemukan mati kemarin, menurut Muchtar memang belum menunjukkan ciri-ciri atau gejala klinis terkena flu burung, kemungkinan penyebab kematian masih belum dipastikan, apakah terkena penyakit Tetelo, ND atau penyakit lain. “Yang jelas, kami perlu waspada terhadap kematian ternak unggas secara massal dan mendadak, ”ungkap Muchtar yang menghimbau masyarakat untuk tidak panik.Meski belum diketahui penyebab pasti kematian ternak tersebut, namun sebagai langkah antisipatif untuk menyikapi matinya puluhan ternak ayam warga maka semua kandang ayam warga disemprot dengan disinfektan.

“Satu-satunya upaya yang bisa kami lakukan untuk mencegah penyebaran penyakit unggas ini,dengan melokalisir daerah yang terserang penyakit,”tandasnya.Sementara itu Lurah Dobonsolo Williem Felle, SE kepada Cenderawasih Pos membenarkan bahwa sejak hari Sabtu pekan kemarin, puluhan ternak milik warganya banyak yang mati. Tidak hanya yang berada di komplek Diklat Pertanian Yahim,tapi juga warga di belakang rumahnya, puluhan ternaknya juga habis.”Memang sudah banyak ternak unggas milik warga yang mati,”ujar Williem Felle yang menghimbau kesadaran warga untuk segera memusnahkan ternak unggasnya yang terkena penyakit.(tri)